Rapat pimpinan Fakultas Teknik Universitas Udayana terkait pengembangan inovasi penelitian dan kerjasama

`

Rapat pimpinan Fakultas Teknik Universitas Udayana dilaksanakan di Ruang Sidang I, Gedung Dekanat Lt.3 Fakultas Teknik Universitas Udayana pada hari Senin, 5 Juni 2023. Rapat ini dihadiri oleh Dekan, Para Wakil Dekan, Para Koordinator Program Studi, Ketua Unit, Koordinator Tata Usaha dan Sub Koordinator di Lingkungan Fakultas Teknik Universitas Udayana. 


Dalam acara ini Dekan sebagai pemimpin menyambut baik rapat awal bulan untuk berdiskusi bersama dalam rangka monitoring dan evaluasi kinerja semester genap 2023. Pada rapat kali ini, Dekan Fakultas Teknik Universitas Udayana juga membahas terkait Penerimaan Pascasarjana S2, S3,  persiapan proposal Inspire (International Partnership Instutional-Based Research), Akreditasi Internasional,  PKKMB dan Lab Tour untuk Mahasiswa Baru, dll. Kemudian berlanjut pemaparan dari Para Koordinator Program Studi terkait penerimaan Mahasiswa S2, & S3 untuk semester genap Fakultas Teknik.




Kedepannya Fakultas Teknik Universitas Udayana akan terus mengembangkan sejumlah inovasi-inovasi terkait penelitian dan kerjasama sehingga diharapkan inovasi tersebut dapat bermanfaat. Sebelum rapat ditutup, Dekan menyampaikan untuk dapat segera membuat proposal International Partnership Instutional-Based Research (Inspire) untuk di ajukan kebagian Rektorat Universitas Udayana. Dalam rapat kali ini diharapkan apa yang telah dibahas bersama dapat dilaksanakan dengan baik.